Selamat siang sobat blogger dan para pembaca sekalian. Tak henti-hentinya www.1nfo-benchmark.com untuk berbagi info terbaru kepada anda. Kali ini info yang kami suguhkan adalah seputar aplikasi Blacberry Messanger (BBM). Bagi anda yang sudah mengetahuinya silakan berikan masukan pada kolom komentar di akhir postingan pada blog ini. Dan bagi anda yang belum mengetahuinya silakan untuk menyimak ulasan dari kami dibawah ini.
Kabar gembira buat anda yang memiliki Gadget dan Smartphone berbasis sistem Operasi Android, setelah CEO BlackBerry Thorstein Heins menyatakan bahwa BBM akan hadir pada platform iOS dan Android. Setelah sebelumnya disebutkan bahwa pada 2012 BBM akan mendukung platform Android yang kemudian dibantah.
Namun, pada kenyataannya tahun 2013 ini perusahaan mulai memikirkan kembali opsinya. dan tidak menutup kemungkinan hal tersebut akan menjadi kenyataan bahwa aplikasi BBM akan bisa digunakan pada Android dan iOS. Kabar berita tentang Blacberry Messanger (BBM) yang bisa digunakan pada Operating System Android memang sudah lama berhembusnya. Namun, belum ada kepastian dari aplikasi ini.
BBM For Android yang akan dihadirkan ternyata hanya akan mendukung os Android 4.0 Ice Cream Sandwich keatas, alias bagi pengguna gadget robot hijau dengan os dibawah itu harus gigit jari. Langkah ini diambil oleh Blackberry, setelah melihat bahwa perkembangan gadget dan sistem operasi Android merupakan salah satu lahan yang bagus untuk menyebarkan kedasyatan BBM.
Jadi bagi para pengguna Android, tidak lama lagi bakal bisa BBM-an sama pengguna Blackberry tanpa perlu punya HP BB. Yang penting, sabar saja sampai pertengahan 2013 agar bisa men - Download BBM For Android apk.
Setelah peluncuran aplikasi untuk Android ini, Perusahaan yang berbasis di Kanada itu juga berencana akan segera meluncurkan BBM For iOS (gadget dan smartphone Apple, seperti iPad, iPod dan iPhone)
Sumber
Kabar yang menarik meski perkembangan teknologi terkini terus upadate. Salam
ReplyDelete